22 Januari 2013

Harga Emas Antam Naik Rp. 2.000.- Pergram

TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG - Harga emas ritel PT Aneka Tambang Tbk (Antam) pada Rabu (9/1/2013) ini naik tipis. Dibandingkan dengan Selasa (8/1/2013), besaran kenaikan hanya Rp 2.000 per gram.
Rilis dari laman http://logammulia.com, harga emas Antam hari ini berkisar Rp 541.000 hingga Rp 580.200 per gram. Sementara kemarin, harga emas Antam berkisar Rp 539.000 hingga Rp 578.200 per gram.
Bukan saja harga jual, harga beli kembali kembali (buy back) untuk emas bersertifikat Antam juga mengalami kenaikan pada hari ini. Buy back dipatok Rp 511.000 per gram atau naik Rp 2.000 dari buy back yang dipatok kemarin Rp 509.000 per gram.
Berikut daftar harga emas Antam per hari ini: Rp 580.200 (1 gram), Rp 1.120.400 (2 gram), Rp 1.390.500 (2,5 gram), Rp 1.660.600 (3 gram), Rp 2.200.800 (4 gram), Rp 2.751.500 (5 gram), Rp 5.462.000 (10 gram), Rp 13.580.000 (25 gram), Rp 27.095.000 (50 gram), Rp 54.140.000 (100 gram), dan Rp 135.250.000 (250 gram).
Emas ukuran 5 gram, 10 gram, 25 gram, dan 50 gram tidak tersedia di Antam pada hari ini. Sementara ukuran lainnya tersedia. Namun persediaan bisa berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan pihak Antam terlebih dulu. (roh)

2 komentar:

  1. Halo,
    Perkenalkan, Nama saya Wenny
    Saya adalah development dari ForexMart, Kami melihat website anda dan kami ingin mendiskusikan kerjasama kemitraan dengan Anda. 
    Boleh saya minta kontaknya untuk menjelaskan lebih lanjut atau anda bisa langsung menghubungi saya ke wenny@forexmart.com, bisakah anda memiliki sedikit waktu luang untuk saya?terimakasih

    BalasHapus